Ogah kerja dengan gaji UMR, cowok 18 tahun ini pilih usaha kaki lima bisa hasilkan Rp 1,5 juta sehari

Brilio.net - Setelah lulus Sekolah Menengah Atas, seseorang biasanya akan dihadapkan pada dua hal, lanjut kuliah atau langsung bekerja. Ketika bekerja pun ada lagi pilihannya: Mau usaha sendiri atau kerja dengan orang lain yang gajinya dipatok sesuai ketentuan.

Semuanya bisa dipilih sesuai keinginan dan kemampuan. Namun ada cerita yang menarik dari seorang pemuda yang baru lulus sekolah. Meski tidak melanjutkan ke perguruan tinggi, pemuda ini berhasil mengumpulkan uang fantastis lewat usahanya.

Kisah pemuda ini pun dibagikan lewat YouTube YouTube Zayn YR. Dilansir brilio.net dari kanal tersebut, Kamis (25/4), berikut kisah lengkapnya.

cowok usaha kaki lima hasilkan 1,5 juta sehari
YouTube/Zayn YR

Pemuda berusia 18 tahun tersebut bernama Wawi. Dilihat dari pekerjaan memang terkesan sederhana. Hanya pedagang kaki lima biasa. Namun menariknya, Wawi memiliki nekat yang kuat kuat untuk mengubah hidupnya. Dia tidak memikirkan soal pendidikan tinggi, namun lebih memilih merantau. Bagi Wawi bekerja sebagai karyawan dengan gaji UMR di daerahnya, Jawa Tengah tidak membuatnya puas.

Wawi pun memilih keluar dari kampung halamannya kemudian merantau ke Kota Bogor, tepatnya di daerah Bogor Utara. Di sanalah Wawi menjadi pedagang cimol, kentang dan jamur krispi di pinggiran jalan. Menariknya, dia berhasil meraup keuntungan besar. Bayangkan saja, per hari Wawi berhasil mengantongi jutaan rupiah dari hasil dagangannya.

cowok usaha kaki lima hasilkan 1,5 juta sehari
YouTube/Zayn YR

"Saya 18 (tahun) mas. Merantau, habis lulus (SMA) langsung ke sini (Bogor)," kata Wawi dikutip brilio.net dari kanal Youtube Zayn YR, Kamis (25/4).