Modal 1 bahan dapur, ini cara bikin obat nyamuk sederhana, ampuh, dan bebas bau asap menyengat

Brilio.net - Hama nyamuk dapat mengganggu kenyamanan dan kesehatan. Nyamuk dapat membawa berbagai penyakit seperti demam berdarah, malaria, dan zika virus. Nyamuk juga dapat menggigit lalu menyebabkan gatal dan iritasi pada kulit. Penting untuk mengambil langkah-langkah untuk mengendalikan populasi nyamuk di rumah.

Salah satu langkah yang dapat diambil untuk mengendalikan hama nyamuk adalah membasminya dengan obat khusus. Banyak obat nyamuk yang dijual dengan berbagai model di pasaran. Namun sebagian besar obat nyamuk yang dijual di pasaran menimbulkan bau asap menyengat.

Jika kamu kurang suka dengan bau asap menyengat, ada obat nyamuk yang bisa diracik sendiri dengan bahan sederhana. Seorang pengguna YouTube Erdi Story pernah membagikan tutorial membuat obat nyamuk sederhana yang ampuh, namun tetap bebas bau asap. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya bermodal satu bahan dapur.